•   April 30
Relationship

8 Tips Dalam Menghadapi Mantan Yang Ingin Balikan

( words)

Tiba-tiba mantan mengajakmu untuk menjalin hubungan, apa yang harus kamu lakukan?

Helo.id - Berakhirnya sebuah hubungan, memang akan memberikan berbagai efek pada kehidupan. Salah satu efek nya adalah membuatmu mendapatkan pelajaran berharga dan menjadikan mu lebih matang. Tetapi, apa jadinya jika kamu sudah menjalani kehidupan mu yang baru, eh tiba-tiba mantan mengajakmu untuk menjalin hubungan yang dulu pernah kalian miliki? Inilah hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk menanggapi mantan yang ingin menjalin hubungan kembali.

Ingatlah alasan apa yang membuatmu putus dengannya

Saat kamu dan mantan memutuskan untuk berpisah, pasti telah terjadi masalah dari hubungan kalian kala itu. Jika tidak ada masalah, maka tidak akan sampai putus bukan? Lantas, ketika kamu diajak untuk membangun hubungan yang telah berakhir dengan si mantan, ingatlah baik-baik apa yang membuatmu berpisah dengannya. Agar, kamu tidak mengulangi hal yang sama nanti bersama mantanmu, jika dia mengajak balikan.

Jangan tergiur janji bahwa dia akan menjadi pribadi yang berbeda

Jika, mantanmu menunjukkan bahwa dirinya akan berubah demi hubungan yang baru bersamamu, percayalah bahwa itu tak akan pernah terjadi. Karena, orang yang memiliki alasan untuk berubah, demi sesuatu, tidak berarti, dia benar-benar tulus akan melakukannya. Karena, perubahan pribadi seorang, harus karena dirinya sendiri yang menginginkan. Bukan demi seseorang.

Luka itu masih baru sembuh, jangan mengambil resiko mengores luka kembali

Hubungan mu dengan mantan, telah memberi luka. Saat kalian berpisah, kamu sudah menjalani hidup dengan baik tanpa dia. Meskipun awalnya berat, tapi kamu akhirnya bisa melakukannya. Ibarat luka baru sembuh, apa iya kamu ingin mengores luka lama di tempat yang sama? Itu terdengar sangat tidak menyenangkan ya. Jadi, untuk apa kembali dengan orang yang dulu pernah melukaimu? Kemungkinan besar luka itu akan terulang jika bersama dengannya kembali.

Menyesal karena telah berkhianat

Kalau penyebab putusnya hubungan mu dulu karena pihak ketiga, lalu mantan mu memilih bersama orang ketiga itu, jangan pernah mau diajak menjalin hubungan kembali berasamanya. Seseorang yang telah mengkhianati mu sekali, lebih berpotensi besar untuk mengkhianati mu lagi, lagi, dan lagi. Perasaanmu juga bukan seperti sebuah barang, yang bisa dibuang atau di pakai sesuka hati. Inilah yang perlu kamu ingat. Menyesal saat ini, sudah terlambat. Ucapkan pada mantanmu, selamat menikmati konsekuensi dari tindakannya.

Yang sudah berlalu, biarlah berlalu

Hubunganmu dengannya sudah berakhir. Dengan berbagai alasan kala itu terjadi. Kamu sudah membangun diri, sampai bisa bangkit dari keterpurukan dengannya. Lantas, untuk apa lagi kembali bersama orang yang dulunya sudah tak ingin lagi bersamamu. Kalian sudah memutuskan untuk selesai, maka sebaiknya fokus kepada kehidupan saat ini.

Ibarat mobil, spion itu kecil berbeda dengan kaca depan yang besar

Kamu dengan mantanmu, diibaratkan seperti kaca spion. Memang harus ada untuk memantau keadaan di belakang tapi jika terus menatap spion, yang terjadi malah kamu bisa celaka. Itulah ilustrasi yang bisa kamu bayangkan jika mantanmu mengajak balikan. Yang harus dilihat dan ditatap adalah kaca mobil yang besar di depanmu berupa masa depan dan kehidupan yang saat ini tengah kamu jalani.

Kamu yang sekarang, bukan sosok yang sama dengan yang dikenal mantanmu dulu

Perubahan yang terjadi karena berakhirnya hubungan kalian, membuatmu mendapatkan pelajaran hidup yang luar biasa. Oleh karenanya, kamu pasti telah berubah. Pola pikirmu, kepribadianmu dan juga sikapmu. Inilah hal yang harus diketahui oleh mantanmu. Bahwa, sosok yang dia inginkan untuk kembali itu sudah berbeda. Kamu bukanlah sosok yang sama seperti saat bersamanya. Hal itu akan membuat hubungan yang mantanmu harapkan dapat terjalin kembali, adalah hal yang sia-sia saja.

Tolaklah dengan tegas setelah mempertimbangkan semuanya

Bicaralah pada mantanmu, kamu menolak ajakan untuk kembali lagi bersamanya. Karena mempertimbangkan banyak hal di atas tadi, kamu utarakan padanya. 

Itulah berbagai hal yang dapat kamu lakukan untuk, menanggapi ajakan mantan menjalin hubungan kembali. 

TAG : RelationshipMantanTips

Artikel Menarik Lainnya

Komentar