•   May 16
Entertainment

Gagal Jemput Kedua Anaknya, Tsania Marwa: Pasti Ada Pihak-pihak yang Pernah Membahas Masalah Culik Menculik

( words)

Tsania Marwa ungkap adanya provokator.

Helo.id - Perseteruan terkait hak asuh anak yang terjadi antara Atalarik Syach dan Tsania Marwa hingga kini masih memanas.

Tsania Marwa belum lama ini diketahui telah gagal melakukan eksekusi penjemputan kedua anaknya yang kini masih berada dalam pengasuhan mantan suaminya meski ia sudah memenangkan hak asuh anak.

Ia pun menduga adanya orang yang telah memprovokasi kedua anaknya hingga merasa ketakutan untuk bertemu dengan dirinya.

"Menurut aku untuk anak yang umur 5 tahun dan 8 tahun bisa keluar kata kata nyulik kan nggak mungkin dari pikiran mereka sendiri gitu hlo."

"Pasti ada pihak-pihak yang pernah membahas masalah culik-menculik (provokator)."

"Jadi anak aku sampai bisa ngomong kaya gitu," beber Tsania Marwa.

Menurutnya pasti ada pihak yang memang telah memberikan cerita terkait dengan penculikan kepada buah hatinya tersebut.

"Cuma yang jelas, pastinya ada yang pernah ngomong hal itu ke anak aku."

"Nggak mungkin itu menjadi pikiran yang lumrah untuk anak umur 5 dan 8 tahun itu nggak mungkin," ujar Tsania Marwa.

Tidak hanya itu, Tsania Marwa merasa sedih dan juga hancu ketika dua anaknya mengira bahwa ia akan melakukan penculikan.

"Aku pastinya sedih banget, ya siapa si ibu yang hatinya nggak hancur ya denger anaknya mau nyulik."

"Karena aku ini ibu kandungnya dan itulah makanya kenapa sebenarnya sebelum terjadinya eksekusi ini, aku juga sempat hampir mau adain pertemuan-pertemuan dengan di mediasi sama KPAI."

"Supaya pas eksekui anak-anak ini nggak kaget gitu hlo," ungkap Tsania Marwa.

Akan tetapi sayangnya usaha Tsania Marwa tidak membuahkan akhir yang baik. Ia mengaku bahwa pihak mantan suaminya tidak memberikan kesempatan kepadanya.

"Tapi memang dari pihak sana menutup pintu ya kan."

"Makanya mau nggak mau ya aku ini nggak dikasih kesempatan untuk melakukan pendekatan ke anak ku terlebih dahulu sebelum adanya eksekusi itu gitu hlo," ujar Tsania Marwa.

Tsania Marwa juga mengaku kecewa atas kejadian yang terjadi di kediaman Atalarik Syach pada saat itu.

"Sebenarnya kericuhannya itu kecewa banget dengan pihak-pihak yang sebenarnya nggak ada hubungannya, nggak ada kepentingannya tapi istilahnya membuat ricuh."

"Sampai harus eksekusi anak aku pada akhirnya ditunda dan ada beberapa ada orang dewasa justru yang seharusnya bisa lebih mengendalikan diri, mengendalikan emosi."

"Tapi ternyata malah mambuat keadaan lebih jadi panas," pungkas Tsania Marwa.

Atalarik Syach Berikan Tanggapan

Atalarik Syach belum lama ini beberkan tentang eksekusi penjemputan kedua anaknya yang dilakukan oleh mantan istrinya, Tsania Marwa. Ia pun menyayangkan saat mengetahui kabar adanya keributan dalam eksekusi penjemputan anaknya tersebut.

Atalarik Syach mengaku sudah mengetahui adanya jadwal penjemputan tersebut.

"Sudah diinfo. Saya disarankan pada waktu itu oleh Komisi Perlindungan Anak Daerah saya meminta tolong, sebagai orang tua saya harus bicara kenapa harus di bulan Ramadhan? Nggak ada lagi umat Islam? Saya bingung ini terjadi," ungkap Atalarik Syah

atalarik syach


Atalarik Syach pun mengungkapkan bahwa saat kejadian ia sudah dari pagi pergi syuting. Ia pun mempercayakan hal tersebut kepada tim kuasa hukumnya dan juga orang rumah untuk mendampingi sang mantan istri dalam menjemput kedua anaknya tersebut.

"Tapi ya sudahlah terjadi tanggal 29. Saya laksanakan, saya tinggalkan, anak masih tidur saya sudah tinggal pergi syuting saja. Anak saya yang besar tidur di kamar saya. Saya berangkat syuting santai saja, saya berharap karena banyak orang juga. Saya juga sudah diwakili kuasa hukum saya Pak Junaidi saya tenang saja," beber Atalarik Syah.

Akan tetapi, ia menyayangkan adanya keributan yang terjadi. Ia menegaskan bahwa anak-anaknya menjadi stress karena masalah tersebut.

"Saya nggak ikhlas banget ini terjadi, kejadian sampai ramai-ramai kayak gini. Dampaknya kan membuat anak saya stres, katanya untuk kepentingan anak. Tapi, bapak-bapak yang hadir dari majelis, KPAD siapapun yang hadir, semua bikin anak saya stres," geram Atalarik Syah.

TAG : Tsania MarwaAtalarik SyachKisruh Hak Asuh Anak Tsania Dan Atalarik

Artikel Menarik Lainnya

Komentar