•   May 10
Entertainment

Ternyata Karena Hal Ini Pihak Kepolisian Bisa Mengetahui Sosok Komedian Inisial M yang Telah Memborong Video Dhea OnlyFans

( words)

Komedian inisial M yang kabarnya telah membeli 76 video syur milik Dhea OnlyFans diyakini adalah komika Marshel Widianto.

Helo.id - Komedian inisial M yang kabarnya telah membeli 76 video syur milik Dhea OnlyFans diyakini adalah komika Marshel Widianto.

Dijelaskan oleh Kanit I Subdit Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, Kompol I Made Redi menyebutkan bahwa komika Marshel Widianto akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi pada Kamis (7/4/2022).

"Untuk komedian M rencana kami jadwalkan pemeriksaan panggilan pada hari Kamis (7/4/2022) pukul 10.00 WIB."

"Pastinya yang bersangkutan kami periksa sebagai saksi," terang Kompol I Made Redi.

Kompol I Made Redi mengungkapkan bahwa Dhea OnlyFans sudah menyampaikan bahwa komedian dengan inisial M tersebut membeli 76 video.

"Untuk keterkaitannya ini dikarenakan adanya penyampaian Dea dalam berita acaranya, di mana yang bersangkutan membeli video Dea sejumlah 76 video," tuturnya.

Penjelasan Kuasa Hukum Marshel

Pihak kepolisian Polda Metro Jaya akhirnya memberikan konfirmasi terkait dengan komedian inisial M yang membeli konten video Dhea OnlyFans.

Sosok komedian inisial M tersebut ternyata adalah Marshel Widianto.

Kuasa hukum Marshel Widianto. Machi Ahmad, membenarkan adanya surat panggilan atas kliennya tersebut. Ia memastikan bahwa besok sang komedian akan memenuhi panggilan pihak kepolisian terkait dengan dugaan transaksi pembelian video milik Dhea OnlyFans.

"Iya akan dipanggil suratnya juga sudah kita terima, per hari ini sudah kami terima suratnya," ucap Machi Ahmad

"Ini panggilan pertama dan kami pastikan akan hadir," terangnya.

marshel

Kuasa hukum Marshel Widianto tersebut menuturkan bahwa kliennya akan hadir dalam pemeriksaan yang dijadwalkan sekitar pukul 10.00 WIB di Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

"Saya akan dampingi besok pemanggilan jam 10 pagi," terang Machi.

"Besok sebagai warga negara yang baik dan didampingi kuasa hukum tentunya Marshel akan hadir untuk memenuhi pemeriksaan," jelasnya.

Penjelasan Pihak Kepolisian

Kasus pornografi yang menyandung Dhea OnlyFans masih terus dalam tahap penyelidikan pihak kepolisian.

Dari hasil pemeriksaan, diketahui bahwa ada banyak yang telah membeli konten dalam bentuk video dan juga foto dari dirinya.

Salah satu diantaranya adalah salah seorang komedian kondang dengan inisial M.

"Ternyata benar menurut pengakuan dari Saudari D sudah ada orang yang membeli video tersebut, banyak yang membeli. Dari beberapa orang tersebut kami menganalisa ada satu orang, seorang komedian terkenal dengan inisial M,” kata Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Auliansyah Lubis

Pihak kepolisian pun akan memanggil komedian M sebagai saksi untuk dimintai keterangan atas kasus pornografi tersebut.

“Nanti kami lihat apa yang bersangkutan ikut menyebarkan, nanti kami panggil menjadi saksi. Sementara kami panggil sebagai saksi baru kami bisa mengutarakan status yang bersangkutan, atau bisa ditingkatkan tersangka,” lanjut Auliansyah.

dhea onlyfans

Menurut Kombes Pol Auliansyah Lubis, para penyidik telah memeriksa Google Drive milik Dhea OnlyFans.

Dari penyelidikan tersebut ditemukan adanya 76 video serta banyak gambar orang tanpa busana.

"Nah dari analisa google drive tersebut dan hasil pemeriksaan Saudari D, kami mendapat keterangan dari yang bersangkutan video itu ada yang membeli," tutur Auliansyah.

"Jadi sebenarnya awal mula kami mendapat informasi tersebut bukan kami melihat dari akun atau website OnlyFans tapi sudah beredar di Indonesia,” lanjut Auliansyah Lubis.

Kembali Jalani Pemeriksaan

Dhea OnlyFans diketahui kembali mendatangi Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan tambahan sekaligus melakukan kewajibannya melakukan wajib lapor atas kasus pornografi yang menyandungnya.

Dijelaskan oleh kuasa hukumnya, Syarifuddiin Abdillah, Dhea OnlyFans telah menjalani pemeriksaan tambahan selama empat jam dengan dicecar belasan pertanyaan.

“Prosedur yang berlaku dan kami ikutin terus, jadi enggak hanya sekadar wajib lapor tapi kebetulan ada beberapa pertanyaan terkait penyidikan tambahan dan alhamdulilah sudah kelar,” kata Syarifuddin Abdillah.

TAG : Marshel WidiantoMarshelDhea OnlyFansOnlyFansDea Onlyfans

Artikel Menarik Lainnya

Komentar