•   May 3
Entertainment

Sengaja Menaikkan Berat Badan, Bopak Castello: Syuting Ini Juga Membutuhkan Energi Juga

( words)

Bopaak Castello ungkap kini lebih peduli dengan kesehatan, terlebih lagi dalam era pandemi.

Helo.id - Komedian Bopak Castello belakangan ini terlihat tampil berbeda. Tubuhnya kini terlihat lebih berisi dan rambutnya diwarna ungu.

Terkait berat badannya yang sepertinya naik, komedian dengan nama asli Indrayana Bidwy tersebut memberikan penjelasan atas perbedaan penampilannya kini.

"Kalau Bopak sengaja digemukin aja dalam kondisi pandemi ini dan syuting ini juga membutuhkan energi juga," ucap Bopak

bopal castello

Komedian 54 tahun tersebut mengungkapkan bahwa dirinya kini sedang disibukkan dengan syuting sinetron terbarunya yang berjudul Jodoh Wasiat Bapak.

Ia pun mengakui jika dirinya membutuhkan energi dan menyita banyak waktu untuk melakukan aktivitasnya tersebut.

Meski begitu, ia juga tidak lupa selalu mengecek kondisinya serta menjaga pola makan yang sehat untuk tetap maksimal dalam menjalankan pekerjaannya saat ini.

"Ya kalau ada yang nawarin makanan makan aja, tapi Bopak juga pilih-pilih yang boleh dan engga boleh dimakan," katanya.

Terkait dengan kesehatan, kepergian komedian Sapri Pantun, membuat dirinya menjadi lebih sering melakukan cek kesehatan ke dokter.

Ia pun kini lebih sering menjaga kesehatannya semenjak Sapri Pantun meninggal dunia saat sedang melawan penyakit diabetes.

Tidak hanya soal fisik, psikis pun nyatanya juga penting untuk di jaga agar memberikan aura positif dalam menjalani hidup.

"Makanya Bopak berkaca dari almarhum jadi jaga kondisi makan istirahat dan lain-lain, intinya positif thinking aja berfikir secara baik," ucap Bopak

"Langsung cek up, tapi memang rajin cek up Bang Bopak dari dulu kareena udah paham kondisi sama kaya Sapri (umur)," sambungnya.

pemakaman sapri

Ia juga menghimbau untuk semuanya termasuk dirinya sendiri agar tetap peduli terhadap kesehatan diri.

"Makanya kita harus hati-hati juga jadi pelajaran buat kita, kadang-kadang nyepelein hidup kita," ucap komedian kelahiran Sragen, Jawa Tengah ini.

Meski dirinya kini tengah disibukkan dengan jadwal syutinya, Bopak mengaku bahwa dirinya selalu berkomunikasi dengan sutradara untuk memberikan ruang bijaka agar ia tidak selalu merasakan kelelahan saat sedang syuting.

"Tapi alhamdulillah sibuk syuting begini pak sutradara sama produser dikasih ruang bijak, dalam arti tidak dipaksakan,"

Bopak Castello juga mengungkapkan bahwa dirinya memanfaatkan waktu luang untuk beristirahat di lokasi syuting untuk tetap menjaga kebugaran tubuhnya serta menjaga pola makannya.

"Jaga waktunya paling tidur sebelum take di lokasi dan tetep kontrol minum air manis-manisan," tutupnya.

Tidak hanya fisik, psikis pun ternyata juga penting untuk dijaga agar bisa memberikan aura yang positif dalam menjalankan kehidupan sehari.

Ungkap Pertemuan Terakhir Dengan Sapri

Sebelumnya komedian Bopak Castello terlah berbagi cerita terakhirnya bersama dengan mendiang Sapri Pantun sebelum meninggal dunia.

Bopak mengaku bahwa dirinya terpukul atas berpulangnya sahabatnya tersebut kepada Sang Pencipta.

"Di bulan puasa ini cukup sedih ya kita telah ditinggalkan Sapri Pantun, yang kita gatau tiba-tiba dia down syuting di sini dan izin sama kita," kata Bopak

sapri pantun

Ia juga menyebutkan jika almarhum Sapri Pantun sempat mengeluh hingga menangis terkait dengan kondisinya di lokasi syuting.

"Episode 80 Sapri udah mulai-mulai ngeluh sampai nangis," tuturnya.

Siapa sangka jika hal tersebut ternyata menjadi akhir dari percakapannya dengan Sapri Pantun sebelum dilarikan ke rumah sakit akibat penyakit yang ia derita yakni gula darah.

"Ternyata itukan dialog terakhir sama sapri, malemnya coba telpon adiknya tanya kondisi, akhirnya gula darah," kata komedian kelahiran 1967 ini.

"Ya ini lah Allah sayang sama dia kalau berlanjut-lanjut akan memikul beban penyakit takut nanti engga kuat dan InshaAllah diampuni segala dosa-dosanya," tutup Bopak.


TAG : Bopak CastelloSapri Pantun

Artikel Menarik Lainnya

Komentar