•   May 18
Entertainment

Namanya Disebut Dalam Sidang Korupsi Bansos, Cita Citata Ungkap Hanya Penuhi Kewajiban

( words)

Cita Citata kaget saat mengetahui namanya turut disebut dalam sidang korupsi bansos.

Helo.id - Belum lama ini, nama artis Cita Citata menjadi sorotan publik. Hal tersebut dikarenakan namanya yang disebut-sebut dalam sidang tindak pidana korupsi bantuan sosial covid-19.

Nama Cita Citata disebut sebagai penerima dana sebesar Rp 150 juta untuk tampil dalam acara Kemensos di Labuan Bajo.

Akan tetapi, ternyata Cita Citata tidak mengetahui jika namanya disebut-sebut dalam sidang terdakwa Juliari Peter Batubara.

"Ha? Namaku dibawa? Nggak tahu, nggak tahu," kata Cita Citata

Cita Citata bahkan juga tidak mengetahui jika uang yang digunakan untuk membayar penampilannya pada saat di Labuan Bajo adalah dana korupsi.

"Oh, tapi aku nggak tahu apa-apa," ucapnya.

cita citata

Ia bahkan juga membantah jika dirinya telah menerima uang sebesar Rp 150 juta untuk penampilannya di Labuan Bajo dalam acara Kementrian Sosial beberapa waktu yang lalu.

Karena uang tersebut itulah, kini namanya menjadi terseret dalam sidang tipikor mantan Kemensos Juliari Peter Batubara.

"Oh nggak, nggak nyampe segitu kok," ujar Cita Citata

Pemilik nama lengkap Cita Rahayu tersebut juga tidak menepis jika dirinya memang hadir dan tampil dalam acara Kemensos di Labuan Bajo.

Akan tetapi, Cita Citata menjelaskan bahwa uang yang ia terima bukan langsung dari pihak Kemensos, melainkan dari perusahaan yang mengontraknya.

"Nggak tahu ya kalau lets say dia bayarnya ke orang segitu (Rp 150 juta). Nggak tahu," katanya.

"Kan kalau misalkan manggil kita harus ada agency juga. Lalu kemudian nanti kepalanya banyak, itu kan biasalah kalau gitu, ada uang-uang kasih berapa gitu," tutur Cita Citata.

cita citata

Dalam pengakuannya, penyanyi 26 tahun tersebut mengatakan bahwa kontraknya dalam sekali manggung honornya tidak mencapai ratusan juta rupiah.

"Cuma kan kayak gitu nggak tertuang di kontrak. Biasanya kontraknya, kalau kontrakku nggak sampai ratusan. Nggak," jelasnya.

Cita Citata bahkan juga mengungkapkan bahwa dirinya enggan datang jika ia dipanggil oleh pihak KPK. 

Hal tersebut dikarenakan karena ia merasa bahwa dirinya tidak ada hubungan dengan pihak mantan Menteri Sosial pada saat itu.

Ia juga menjelaskaan ketika dipanggil untuk tampil dalam acara Kementerian Sosial di Labuan Bajo beberapa waktu yang lalu, ia tidak mereasakan adanya kejanggalan apapun.

"Nggaklah (dipanggil KPK) kan aku nggak ada hubungannya," tegas Cita Citata

"Waktu itu maksudnya nggak ngapa-ngapain, maksudnya cuma nyanyi saja. Ya biasalah normal kalau orang dipanggil kan gitu. Udah, nggak ada kejanggalan apa-apa sih," jelasnya.

Cita Citata kemudian mengungkapkan bahwa ia hanya memenuhi kewajibannya sebagai penyanyi yang diundang sebuah acara.

Ia bahkan juga tidak tahu pada saat itu mantan Menteri Sosial, Juliari Peter Batubara sedang menikmati uang korupsi dari bantuan sosial covid-19.

"Aku kan nggak ikut ke dalam masalah mereka kan. Aku dipanggil saja tanpa tahu maksudnya ada masalah seperti itu kan," ucap Cita Citata.

"Terus juga waktu yang manggil aku kan bukan Batubara nya langsung," katanya.

Sebelumnya telah dikabarkan bahwa nama artis Cita Citata telah disebut oleh saksi dalam sidah tipikor mantan Kemensos pada saat menjeabarkan kemana saja uang korupsi bansos tersebut digunakan.

Nama Cita Citata muncul dalam persidangan tersebut setelah mantan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Bansos Covid-19, Matheus Joko Santoso mengungkapkan aliran uang fee yang dikumpulkannya dengan total Rp 16,7 milyar ke beberapa pihak, salah satu diantaranya untuk membayar penampilan Cita Citata di Labuan Bajo.

TAG : Cita CitataCita Citata Namanya Terseret Dalam Kasus Korupsi Bansos

Artikel Menarik Lainnya

Komentar