•   May 15
Entertainment

Lakukan Pertemuan dengan Teddy, Rizky Febian Justru Tidak Bertemu dengan Teddy dan Pertanyakan Tentang Hal Ini

( words)

Rizky Febian pertayakan tentang uang hasil kerja kerasnya yang ia titipkan kepada mendiang ibunya beberapa tahun yang lalu.

Helo.id - Setelah sempat diam terkait dengan tudingan dari suami mendiang ibunya, Teddy Pardiayana, anak sulung Sule, Rizky Febian kini mempertanyakan kembali terkait harta yang dulu ia titipkan kepada mendiang ibunya.

Rizky Febian yang didampingi dengan dua pengacara tersebut mengtakan bahwa sejak tahun 2015, uang dari hasil kerja kerasnya ia titipkan kepada sang ibu.

"Memang saat itu aku percayakan ke mama, karena waktu itu belum ada masalah apa pun ya," kata Rizky

Uang hasil kerja kerasnya tersebut kemudian oleh mendiang ibunya dijadikan menjadi aset seperti indekos, vila di Bandung serta toko material.

"Yang mau dipertanyakan adalah otomatis itu adalah hak saya, jadi ke mana? kan mama sudah tidak ada sekarang, saya pertanyakan hak saya ke mana? Jika ada pemasukan, pemasukkanya berapa dan di mana?" tanya penyanyi yang akrab disapa Iky itu.

Tidak hanya itu, sulung dari empat bersaudara tersebut juga mempertanyakan keberadaan perhiasan milik mendiang ibunya yang nilainya mencapai Rp 2 Milyar yang hingga kini tidak diketahui keberadaannya. Belum lagi mobil milik Rizky yang biasa digunakan oleh Lina Jubaedah.

"Ada informasi dijual, itu ditanyakan juga oleh Iky, kemana itu Kijang, kalau dijual, duitnya mana?" kata pengacara Rizky Febian, Bahyuni Zaili.

Penjelasan Sule

Sebelumnya dikabarkan bahwa Rizky Febian dan Putri Delina akhirnya menemui pihak Teddy Pardiyana. Namun alih-alih berjalan dengan lancar, niatan Rizky Febian untuk menyelesaikan masalah tersebut justru terkendala.

sule dan teddy

Hal tersebut lantaran adanya aksi tidak terduga yang dilakukan oleh Teddy Pardiyana kepada Rizky Febian. Cerita tersebut diungkapkan oleh Sule selaku ayah dari Rizky Febian.

Sule menjelaskan bahwa saat ditemui oleh Rizky Febian dan Putri Delina, ternyata Teddy Pardiyana justru mangkir.

"Kan udah ketemu, kemarin, ketemunya sama perwakilan. Teddy-nya juga enggak ada, enggak tahu kenapa. Besok Iky sama lawyer akan mengadakan konferensi pers," kata Sule

Sule menjelaskan bahwa saat ditemui anaknya Teddy justru tidak hadir. Dan alasan Teddy pada saat itu adalah karena ia sibu dalam mengasuh anaknya dengan Lina yang bernama Bintang tersebut.

"Kemarin datang semuanya, udah ketemu, tapi kenapa enggak ditemuin ? Alasannya (Teddy) ngasuh dede," ujar Sule.

Akan tetapi, Sule mengaku bahwa dirinya akan tetap fokus terhadap kondisi anak-anaknya. Sule pun yakin bahwa dirinya telah menanamkan mental yang kuat kepada anak-anaknya agar tetap tangguh dalam menghadapi segala masalah.

"Saya sudah melatih mental anak-anak untuk tenang saja. Kalau Kita tidak bersalah, tenang, enggak usah kabur, enggak usah lari-lari, santai aja"

"Anak-anak mah udah tenang, udah santai. Mereka juga tahu apa yang dibicarakan," kata Sule.

Telah dikabarkan bahwa Putri Delina telah jatuh sakit lantaran pusing memikirkan masalah dengan Teddy Pardiyana yang semakin memanas. Sule yang mengetahui kabar tersebut kemudian menjelaskan bahwa anak wanitanya tersebut sakit lantaran kecapekan bekerja.

"Itu karena kecapekan aja. Bukan (karena memikirkan polemik dengan Teddy). Saya yakin bukan karena itu. Karena kerjaannya kan banyak. Makanya ketika dipanggil sama pengacara sana, belum bisa datang karena kerjaan, bukan mangkir," ungkap Sule.

Penjelasan Pengacara Teddy

Sebelumnya telah dijelaskan oleh pengacara Teddy Pardiyana, Ali Nurdin yang menyebutkan bahwa Putri Delina telah mengambil harta milik Lina Jubaedah tanpa sepengetahauan Teddy.

Ternyata sesungguhnya Teddy telah menyimpan harta warisan tersebut di salah satu bank swasta, tak hanya sendiri ia juga mengajak Putri Delina kala itu.

"Kalau dibilang bawa kabur, kayaknya bukan pihak kita. Kan si harta ini, pada saat almarhum meninggal, dalam keadaan pihak Teddy. Tapi karena Teddy tidak punya itikad jelek, dia berprasangka baik, dia mengajak salah satu ahli waris untuk menyimpan hrata itu di bank swasta," imbuh Ali Nurdin.

TAG : Rizky FebianTeddy PardiyanaSulePutri Delina

Artikel Menarik Lainnya

Komentar