•   April 28
Entertainment

Pertama Kali Jalani Pemeriksaan, Uya Kuya Kaget : Pertanyaannya Banyak Banget

( words)

Uya Kuya diketahui telah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya terkait dengan laporannya terhadap Medina Zein atas kasus dugaan penipuan.

Helo.id - Uya Kuya diketahui telah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya terkait dengan laporannya terhadap Medina Zein atas kasus dugaan penipuan.

Menjalani pemeriksaan selama kurang lebih dua jam, Uya Kuya pun menceritakan pengalaman pertamanya menjalani pemeriksaan.

"Ini pertama kalinya gue diperiksa di kantor polisi sebagai pelapor," kata Uya Kuya

Uya Kuya mengaku kaget dengan pertanyaan dari polisi yang sangat mendetail. Tidak hanya soal kronologi kejadian namun sampai pertanyaan awal mula ia bertemu dengan Medina Zein.

"Pertanyaannya banyak banget. Ini berhubungan dengan kronologisnya sampai di mana pertama kali kenal Mbak M juga ditanyain sampai saya kenal Mbak M ini kan baru bulan Maret," terang Uya Kuya.

"Sampai saya ingat ingat tanggal berapa ya. Berarti pertama kali dikenalin sama Denise terus ternyata sedetail itu ternyata. Nggak nyangka ternyata sedetail itu. Sampai akhirnya waktu itu melapor dan waktu diundang untuk klarifikasi," sambungnya.

Dengan adanya laporan tersebut, Uya Kuya sendiri tidak berharap banyak jika uangnya bisa kembali. Ia menyerahkan seluruhnya kepada pihak yang berwajib untuk menuntaskan masalah ini.

"Pokoknya saya jalanin proses. Ya memang ini pidana ya dan ini kalaupun masalah uang balik apa enggak saya udah nggak peduli lah. Kita serahkan sama polisi," tutur Uya Kuya.

"Saya percaya saya yakin polisi bisa menangani kasus ini dan juga menjalankan kasus ini secara profesional," imbuhnya.

Medina Zein Di Rawat Di Rumah Sakit Jiwa Akibat Bipolar

Medina Zein dikabarkan tengah menjalani perawatan di rumah sakit karena mengidap bipolar. Pihak keluarga Medina Zein ditemani dengan kuasa hukum keluarga, yang diketahui bernama Ade Anggraini beri penjelasan.

"Setelah setahun COVID-19, dia butuh modal, ternyata COVID-19 terus jadi dia makin drop. Ditambah ada masalah keluarga, laporan dari pihak rekan bisnis, kondisi kesehatan yang kurang baik tapi banyak musuh," ujar ibu Medina Zein, Tien.

Keluarga juga mengungkapkan bahwa mereka tidak banyak tahu soal permasalahan yang dihadapi oleh Medina Zein. Karena ternyata sang selebgram cukup tertutup kepada kepada keluarga besarnya mengenai apa saja hal yang mengganggu pikiran dan juga kesehatannya.

"Kita tahu (Medina Zein banyak utang) dari media dan dari teman-teman saja. Dia jarang cerita ke keluarga. Dia bilang ibu nggak usah tahu, ibu dan ayah sudah susah (jadi tidak perlu tahu masalah)," beber keluarga lagi.

Medina Zein dikabarkan sedang kurang sehat, ia mengidap bipolar dan harus menjalani perawatan di rumah sakit yang ada di kawasa Bandung, Jawa Barat.

Hal tersebut diungkapkan oleh kuasa hukum Medina Zein, Razman Arif Nasution yang telah melakukan jumpa pers belum lama ini.

Sebelumnya, Razman telah mencari tahu kondisi Medina Zein karena seharian penuh tak memberi kabar kepada dirinya.

"Sore saya tunggu tidak ada, tanggal 8 Mei juga tidak ada. Saya duga Medina pasti ada sesuatu, benar, 8 Mei, sore saya dapat kabar dikirim bukti dirawat di salah satu rumah sakit di Bandung, Jawa Barat," kata Razman.

Razman Arif Nasution mengatakan bahwa kliennya tersebut harus dirawat inap selama 14 hari ke depan karena telah mengalami sakit Bipolar.

"Di situ disebut dirawat untuk 14 hari ke depan sakitnya apa adalah sakit Bipolar," tegas Razman.

Akan tetapi, belum diketahui secara pasti apakah dirawatnya Medina Zein akibat dari kasus yang kini tengah menyeret namanya.

Meski demikian, Razman Arif Nasution menegaskan kliennnya tidak akan melakukan hal yang membohongi publik dengan menggambarkan kondisi sang selebgram.

Sebab, banyak warganet yang menduga Medina Zein hanya beralasan untuk bisa terlepas dari kasus penipuan yang kabarnya dilakukan olehnya terhadap Denise Chariesta dan Uya Kuya.

"Bukan pura-pura, saya akan berangkat ke sana, insya Allah Kamis atau Jumat saya akan tanya dan cek dokternya," ungkap Razmaan.

"Kalau sakit beneran yang bilang pura-pura berurusan dengan kuasa hukumnya," imbuhnya.

Apabila Medina Zein berbohong, Razman Arif Nasution menegaskan dirinya akan menegur dan mengundurkan diri sebagai kuasa hukum sang selebgram.

"Tapi itupun kalau memang benar dia sakit pura-pura, tentu saya akan tegur dia dan ingat kalau Medi pura-pura sakit ternyata dia sehat saya akan mengundurkan diri sebagai pengacara Medi," pungkas Razman Arif Nasution. 


TAG : Uya KuyaMedina ZeinDenise Chariesta

Artikel Menarik Lainnya

Komentar