•   May 6
Entertainment

Sering Disenggol Farhat Abbas, H Faisal : Udah Benerkah Diri Kita?

( words)

Sempat menyebut keluarga H Faisal sebagai ‘keluarga konten’, Farhat Abbas juga menilai Doddy Sudrajat lebih pantas dalam mengasuh Gala Sky dari pada H Faisal.

Helo.id - Pengacara Farhat Abbas diketahui sering memberikan sindiran kepada H Faisal.

Diketahui kini Farhat Abbas menjadi kuasa hukum Doddy Sudrajat.

Sempat menyebut keluarga H Faisal sebagai ‘keluarga konten’, Farhat Abbas juga menilai Doddy Sudrajat lebih pantas dalam mengasuh Gala Sky dari pada H Faisal.

H Faisal yang dulunya tidak pernah menanggapi sindiran Farhat Abbas, kini mulai gerah.
Ayah mendiang Bibi Ardiansyah tersebut lantas menyuruh Farhat Abbas untuk lebih bijak saat menolong orang lain.

"Kalau kita membantu orang lain, kita pelajari dulu kebenaran orang ini, kita pelajari dulu kepribadian orang ini," kata Haji Faisal.

H Faisal juga menambahkan jika mengkritik seseorang, alangkah baiknya untuk membenahi diri sendiri terlebih dahulu.

"Kalau kita kritik orang, benahi diri dulu. Udah benerkah diri kita?" kata Haji Faisal.

Ayah mertua mendiang Vanessa Angel tersebut justru heran dengan Farhat Abbas yang tidak bisa mengontrol diri sendiri untuk selalu menyalahkan orang lain.

"Terlalu tinggi rasa kecemburuan dan rasa keiri dengkian," kata Haji Faisal

Sebelumnya kuasa hukum Doddy Sudrajat, Farhat Abbas menyebut kliennya lebih berhak mendapatkan hak asuh atas Gala Sky Ardiansyah.

"Tapi jangan khawatir, sebenernya putusan hakim ini memenangkan Doddy," ujar Farhat

Farhat Abbas menambahkan, Doddy Sudrajat seharusnya memiliki akses yang luas untuk bertemu Gala Sky Ardiansyah.

Ia turut menyinggung soal hukum Islam tentang hak asuh anak yatim piatu.

"Doddy ini punya hak akses yang luas untuk bertemu tapi tidak berkewajiban menafkahi, dalam hukum islam yang merawat dari keluarga istri tapi yang memberi nafkah keluarga suami," ujar Farhat.



Tentang Ajukan Banding

Ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dikabarkan telah mengajukan banding terkat dengan hak asuh cucunya, Gala Sky Ardiansyah yg telah dimenangkan oleh sang besan, H Faisal di Pengadilan Agama Jakarta Barat beberapa waktu yang lalu.

Hal tersebut juga telah dibenarkan oleh pengacara Doddy Sudrajat, Djamaludin Koedoboen.

Akan tetapi, dalam upaya banding hak asuh Gala Sky Ardiansyah, Djamaludin mengaku bahwa dirinya tidak bisa menjadi kuasa hukum dari ayah mendiang Vanessa Angel tersebut.

Meski demikian, ia mengaku sering diajak berdiskusi oleh Doddy Sudrajat.

"Kebetulan terkait case ini aku bukan lawyernya, tapi aku sering diajak diskusi dengan beberapa lawyer lain oleh Pak Doddy," kata Djamaludin

Menurut Djamaludin, pengajuan banding tersebut memang hak dari Doddy Sudrajat. Ia juga menilai secara normatif seharusnya hak asuh Gala Sky Ardiansyah jatuh ke tangan Doddy Sudrajat.

"Saya kira apa yang dilakukan beliau memang haknya itu pertama," terang Djamaludin.

"Yang kedua sebetulnya kalau secara normatif, kalau kita bicara jujur mestinya hak asuh itu jatuh pada Pak Doddy."

"Karena nasabnya kan jelas sebetulnya dari ibunya, dari anak perempuannya, kemudian cucunya," sambungnya.

Hak asuh perwalian anak mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky telah resmi jatuh pada H Faisal. Akan tetapi, Doddy Sudrajat yang sebelumnya mengaku legowo, justru mengajukan banding atas putusan tersebut.

Pengacara Doddy Sudrajat, Djamaludin Koedoeboen mengatakan jika keputusan hakim ada beberapa pengaruh dari luar seperti halnya netizen dan juga masyarakat.

Oleh karena itu, Djamaludin menuturkan bahwa Doddy Sudrajat akan berjuang untuk mendapatkan hak asuh terhadap sang cucu.

"Cuman kan kalau kita baca dari amar putusan itu pertimbangan-pertimbangan lebih ke pertimbangan sosiologis," ujar Djamaludin.

"Berarti ada pengaruh-pengaruh dari luar, misalnya netizen atau masyarakat lah, kami menduga seperti itu."

"Sehingga kemudian majalis hakim berpendapat dan memutuskan seperti itu," tuturnya.

TAG : H FaisalDoddy SudrajatFarhat AbbasGala SkyGala Sky ArdiansyahHak Asuh Gala

Artikel Menarik Lainnya

Komentar