•   April 28
Entertainment

Reza Arap dan Arief Muhammad Diperiksa Polisi Terkait Kasus Doni Salmanan, Alffy Rev: Siap Bertanggung Jawab Jika Diminta Kembalikan Dana Produksi Wonderland Indonesia

( words)

Setelah Reza Arap dan Arief Muhammad diperiksa Polisi, Alffy Rev memberikan tanggapannya

Helo.id - Pemeriksaan kasus Quotex yang menjerat Doni Salmanan masih terus bergulir. Kali ini Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri memanggil dan memeriksa beberapa selebgram yang pernah menerima aliran dana dari Doni Salmanan. Nama-nama yang dipanggil yaitu Reza Arap, Arief Muhammad dan beberapa nama lainnya yang akan segera diperiksa pihak kepolisian. Arief Muhammad mendatangi kantor Polri lantaran telah menerima surat panggilan yang dilayangkan kepadanya.

Arief Muhammad diperiksa terkait uang Rp 4 miliar yang diberikan Doni Salmanan kepada Arief Muhammad terkait jual beli mobil mewah. Doni diketahui telah membeli mobil Porsche dari Arief Muhammdad. Namun, lantaran sudah melalui proses jual beli, Arief sempat menolak untuk mengembalikan uang tersebut kepada pihak kepolisian lantaran mobil mewah tersebut sudah disita pihak kepolisian. Suami Tiara Pangestika tersebut enggan menjelaskan bagaimana nasib uang Rp 4 miliar yang telah diberikan kepadanya.

Lelaki 31 tahun tersebut mengaku jika ia tak bisa memberitahukan nasib harta Doni Salmanan yang disita lantaran bukan ranahnya untuk berbicara. Selama pemeriksaan Arief Muhammad juga mengatakan dirinya belum mendengar pembahasan tentang pengembalian uang dari penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri. Sebagai wargane negara yang baik, Armuh salah satu sapaan untuk Arief Muhammad mengaku akan mengikuti proses penyelidikan secara terbuka dan kooperatif.

"Sebagai warga negara yang baik, saya akan kooperatif banget. Apa pun yang dibutuhkan penyidik, kami akan kooperatif" ujar Armuh.

Selebgram Reza Arap juga turut terserrt kasus Doni Salmanan, Reza juga diperiksa oleh kepolisian terkait uang yang pernah ia terima dari Doni Salmanan. tak tanggung-tanggung, Doni Salamanan pernah memberikan Reza Arap uang sejumlah Rp 1 miliar rupiah. Pihak kepolisian mengatakan akan menyita uang yang telah diberikan kepada selebgram tersebut. Namun, Kombes Pol. Reinhard belum menjelaskan kapan pastinya akan dilakukan penyitaan tersebut karena harus mengikuti proses yang telah ditentukan.
 
Selain Reza Arap dan Arief Muhammad, ternyata senian Alffy Rev juga mendapatkan bantuan dana dari Doni Salmanan. Namun, uangyang diberikan oleh Doni telah habis terpakai dalam project 'Wonderland Indonesia'. Alffy mengatakan bahwa uang dari Doni sama sekali tidak ia gunakan untuk kepentingan pribadinya. Bahkan, untuk pembiayaan karya tersebut tidak cukup hingga dibantu oleh Kemendikbudristek. 

"Bahkan jika kawan-kawan melihat dokumentasi behind the scenes, ditengah produksi pun dana dari saudara DS telah habis. Kemudian 'Kemendikbudristek' hadir membantu pendanaan kami melanjutkan projek ini" tulis Alffy Rev dai laman media Instagramnya.

Alffy juga menjelaskan kronologinya mendapat bantuan dari Doni Salmanan. Saat itu, Alffy dan teman-temannya telah mengajukan proposal pendanaan kemanapun tapi tak kunjung membuahkan hasil hingga akhirnya proposal tersebut disetujui oleh Doni Salmanan. Alffy sendiri mengaku sudah siap jika memang harus bertanggung jawab terhadap dana yang telah dipakai. Ia siap memberikan perangkat komputer animasi dan perlengkapan milik timnya untuk membayar kerugian tersebut.

"Silahkan sita saja semua perangkat komputer animasi saya dan tim yang sedang kami bangun saat ini. saya rasa itu cukup" tambahnya.

Alffy juga menyerahkan hasil keputusan dan penyelidikan sepenuhnya kepada pihak-pihak yang terkait. 

TAG : Arief MuhammadReza ArapAlffy RevDoni Salmanan

Artikel Menarik Lainnya

Komentar