•   May 2
Entertainment

Hadir Dalam Sidang Putusan Perceraiannya dengan Ijonk, Dhena Devanka Tidak Banyak Bicara

( words)

Dhena Devanka hadiri persidangan perceraiannya dengan Ijonk

Helo.id - Dhena Devanka hadir dalam sidang perceraiannya dengan Jonathan Frizzy alias Ijonk di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Ia hadir bersama dengan tim kuasa hukumnya pada pukul 11.00 WIB.

Tidak banyak bicara, ibu tiga anak tersebut hanya mengabarkan bahwa dirinya dalam kondisi yang sehat.

"Sehat, baik," kata Dhena Devanka

dhena devanka


Dijelaskan oleh kuasa hukum Jonathan Frizzy, Sinartha Bangun bahwa persidangan kali ini beragendakan putusan.

"Hari ini agendanya putusan, rencananya sidang jam 10," kata Sinartha Bangun.

Tanggapi Kabar Ijonk Jalan-jalan Ke Bali Saat Dhena Positif Covid

Dhena Devanka kabarnya tengah terpapar covid-19 dan kini sedang menjalani isolasi mandiri. Akan tetapi, Jonathan Frizzy alias Ijonk dikabarkan sempat pergi ke Bali.

Menanggapi kabar tersebut, kuasa hukum Ijonk, Sinarta Bangun pun memberikan penjelasan soal kepergian kliennya.

"Aduh, jadinya mungkin teman-teman tahu, beliau ini kan artis, dan dia mencari uang dari apa yang diminta oleh pihak pemberi kerja," kata pengacara Jonathan Frizzy, Sinarta Bangun

Soal kabar Jonathan Frizzy jalan-jalan ke Bali saat Dhena Devanka sakit, tim pengacara sang artis pun baru mendengar. Namun saat ini mereka memastikan bahwa Ijonk sudah ada di Jakarta.

"Memang saya baru dengar kabar ini, nggak tahu teman-teman dapat berita itu, saya juga baru dengar. Ya memang dia melakukan perjalanan ke luar kota, tapi itu adalah untuk bekerja dan dia sudah jadi ke Jakarta dan ya wajar saja," ungkapnya.

"Memang seperti teman-teman bilang tadi, dia kena COVID atau apa? Dhena. Kita, umpamanya saya sendiri, kalau ada anak saya kena Covid, isoman kok di rumah," lanjutnya.

ijonk dan dhena

Sementara itu, disinggung soal rasa khawatir Jonathan Frizzy, Sinarta Bangun mengatakan bahwa kliennya merasa khawatir dengan Dhena Devanka yang kini sedang sakit. Terlebih lagi Ijonk khawatir dengan kondisi anak-anaknya.

"Kalau Ijonk memang ada berbicara sama saya bahwa dia juga ada khawatir untuk itu. Tapi walaupun begitu kan Dhena adalah istrinya, saya rasa dia akan melaksanakan, kalaupun penjagaan dan perhatian tetap itu dilaksanakannya. Apalagi untuk anak-anak dia juga ya mungkin khawatir ketularan, khawatir terjadi kan begitu," pungkas pengacar Jonathan Frizzy.

Tentang Kabar Sudah Damai dengan Ijonk

Sebelumnya diketahui pihak Dhena Devanka sempat menyebutkan bahwa ia sudah berdamai dengan Jonathan Frizzy alias Ijonk. Akan tetapi, pihak Jonathan Frizzy melalu pengacaranya mengaku belum tahu terkait dengan damai yang langsung dari pihak Dhena Devanka.

"Waduh, sampai sekarang klien kami belum ada memberitakan itu (damai). Selaku kuasa hukum kalau benar adanya syukur alhamdulillah," ujar pengacara Jonathan Frizzy, Sinarta Bangun

Akan tetapi, kalau tidak ada perdamaian, sidang pun akan terus berjalan. Pihak pengacara Jonathan Frizzy juga sempat disinggung soal perdamaian oleh majelis hakim.

"Kalau pun tidak, kita jalan terus. Waktu di sidang pertama majelis hakim menanyakan hal itu (perdamaian) kuasa hukum juga ditanyakan apakah ada perkembangan, sampai hari ini belum ada," paparnya.

ijonk dan dhena

Sementara itu, kedua belah pihak sudah sepakat untuk bercerai sehingga persidangan juga masih terus berjalan hingga kini. Akan tetapi, untuk keputusan cerai atau tidaknya, pihak Ijonk pun menyerahkan semuanya kepada majelis hakim.

"Pas sidang mediasi kedua belah pihak juga mengatakan setuju cerai, makanya dilanjutkan dengan persidangan. Semua tergantung putusan hakim, kalau pun diputus hakim apapun itu mereka ingin baik-baik," kata Sinarta.

Selama proses sidang cerai, keduanya masih ada kesempatan untuk rujuk. Namun menurut tim kuasa hukum Jonathan Frizzy, pasangan suami istri dengan tiga anak tersebut tidak ada keinginan untuk rujuk.

"Sampai sekarang belum," tegas tim kuasa hukum Jonathan Frizzy, Sinarta Bangun.

"Yang pasti saat sedang mediasi pertama kali, semuanya kembali ke putusan persidangan karena mereka berdua berharap sama-sama cerai, tapi selama proses, bisa kembali kalau mau," timpal Imran Suniligga.

Meski begitu, tim kuasa hukum Jonathan Frizzy pun berharap putusan sidang perceraian nanti merupakan jalan yang terbaik bagi keduanya.

TAG : Dhena DevankaJonathan FrizzyIjonk

Artikel Menarik Lainnya

Komentar