•   May 1
Entertainment

Pihak Doddy Sudrajat Sebut Ketua Komnas PA Harus Diganti, Arist Merdeka Sirait : Loh Kok Bisa-bisanya

( words)

Pihak Komnas PA beri tanggapan tentang permintaan pihak Doddy Sudrajat.

Helo.id - Ketua Komnas Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait sebelumnya sempat menjadi mediator antara Doddy Sudrajat dan H Faisal.

Akan tetapi, Komnas PA cukup heran karena pihak pengacara Doddy Sudrajat mengatakan jika dirinya harus diganti dengan ketua perempuan.

Selain itu Arist Merdeka Sirait mengaku jika pengacara Doddy Sudrajat menyerankan jika ketua Komnas PA diganti oleh seorang perempuan.

"Loh kok bisa-bisanya dia mengatakan saya (Komnas PA) harus diganti dengan ketua perempuan, karena saya dianggap kasar," ujar Arist Merdeka.

Hal tersebut diduga karena pihak Komnas PA telah memihak pada H Faisal, namun Arist Merdeka Sirait pun membantah hal tersebut lantaran dirinya hanya menjalani prosedur.

Menanggapi hal tersebut, ketua Komnas PA tersebut mengatakan jika dirinya sudah 33 tahun mengurus terkait dengan permasalahan anak dan tidak pernah ada masalah.

"Oh engga saya sudah 33 tahun mengurusi anak, anak-anak yang saya bela yah enjoy-enjoy aja keluarga keluarga juga enjoy aja," ujarnya.

Selain itu, ketua Komnas PA tersebut sangat menyayangkan dengan statement kuasa hukum Doddy Sudrajat.

"Gagal paham Doddy Sudrajat melalui statement lawyernya sangat disayangkan," tutur Arist.

Meski begitu dirinya tetap memaafkan pihak Doddy Sudrajat dan tidak akan mundur untuk membela kepentingan anak-anak Indonesia.

"Tapi engga apa-apa saya maafkan, saya tidak akan mundur membela kepentingan anak di Indonesia ini," tuturnya.

Hal ini menurutnya dipicu lantaran adanya ketidakpuasan dari pihak Doddy Sudrajat kepada Komnas PA.

"Ketidak puasan aja seolah-olah saya harus berpihak kepada Doddy atau lawyernya," ucap Arist.

Kunjungi Kediaman H Faisal

Ayah mendiang Bibi Ardiansyah, H Faisal telah melakukan pertemuan dengan Komnas Perlindungan Anak (Komnas PA) di kediamannya pada Kamis (6/1/2022).

Kedatangan pihak Komnas PA bermaksud untuk melakukan mediasi antara H Faisal dengan besannya, Doddy Sudrajat.

Pihak Komnas PA ingin melihat perkembangan anak semata wayang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang kini diasuh oleh H Faisal dan juga keluarganya.

Setelah kunjungan tersebut, Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait memastikan bahwa aduan yang dibuah oleh Doddy Sudrajat soal dugaan eksploitasi terhadap Gala Sky tidak terbukti.

Menurut Arist Merdeka Sirait, Gala Sky Ardiansyah hidup bahagia bersama dengan keluarga mendiang Bibi Ardiansyah tersebut.

"Kami melihat secara langsung, di mana Gala itu bagi kami adalah dia sangat senang," terang Arist Merdeka Sirait.

Ia kemudian menggambarkan bagaimana Gala Sky begitu bahagaia tumbuh di bawah asuhan keluarga H Faisal.

"Dan tadi berinteraksi banyak orang, pengalaman kita biasanya anak itu bertingkah macam-macam, menangis," ujar Arist.

"Ini tidak, dia bercengkerama dengan baik," sambungnya.

Selain itu, Arist Merdeka Sirait juga memastikan bahwa Gala Sky dalam kondisi yang sangat baik dan tidak mengalami kekerasan.

"Saya menyimpulkan bahwa Gala dalam kondisi baik, bergembira ria dan tidak mengalami kekerasan. Semua orang disapa oleh Gala," tuturnya.

Dalam pertemuan tersebut, Komnas PA membahas beberapa hal, salah satunya adalah soal permintaan Doddy Sudrajat untuk melakukan tes DNA kepada Gala Sky.

Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait pun memberikan peringatan keras kepada Doddy Sudrajat. Ia menegaskan bahwa tes DNA tidak perlu dilakukan terhadap Gala Sky.

Sebab, menurut Arist Sirait Merdeka tes DNA tersebut hanya akan menyakiti Gala Sky dan juga merupakan bentuk kekerasan terhadap anak.

"Bagi saya itu merupakan bentuk kekerasan, tes DNA misalnya," ujar Arist.

"Nggak perlu itu, kasihan anak ini ya kan," sambungnya.

Menurutnya, Gala Sky lahir bukan atas kehendaknya sendiri, melainkan kehendak dari kedua orang tuanya. Oleh karena itu, ia menilai tidak perlu lagi mencari asal usul dari anak yang kini sudah menjadi yatim piatu tersebut.

"Itu bentuk kekerasan loh. Karena apa, Gala itu tidak atas kehendaknya lahir, atas kehendak dari almarhum," jelas Arist Merdeka Sirait.

"Kenapa harus dicari asal usulnya lagi? Tidak, nggak perlu, itu akan menyakiti hati anak. Itu prinsip dari kepentingan terbaik anak," lanjutnya.


TAG : Arist Merdeka SiraitDoddy Sudrajat

Artikel Menarik Lainnya

Komentar