•   May 3
Entertainment

9 Potret Warung Makan Gratis Baim Wong Buat Driver Ojek Online dan Dhuafa

( words)

Berikut adalah sederet potret rumah makan gratis Baim Wong.

Helo.id - Siapa sih yang tidak kenal dengan Baim Wong, ya pemilik nama asli Muhammad Ibrahim ini merupakan aktor dan presenter ternama Tanah Air. Hingga kini terhitung sudah 30 lebih judul sinetron telah ia bintangi. Selain sinetron ia juga sudah membintangi belasan judul Film dan FTV. Sosok Baim Wong juga dikenal sebagai Youtuber yang dermawan dan kerap menolong.

Pada tahun 2018 Baim Wong resmi menikah dengan aktris bernama Paula Verhoeven. Pasangan ini kini telah dikaruniai dua orang anak yang diberi nama Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong.

Bicara soal Baim, Kini, ia membuat Warung Makan Gratis di kawasan Jakarta Selatan. Warung makan ini dirinya buat ditujukan untuk masyarakat sekitar yang kurang mampu, seperti kaum dhuafa dan driver ojek online. Seperti apa warung makannya? Yuk, simak deretan potretnya.

1. Ini dia spanduk Warung Makan Gratis yang katanya bakal dipasang dalam waktu dekat.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

2. Potret dapur dari Warung Makan Gratis milik Baim Wong. Sedang masak ayam goreng, nih.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

3. Untuk proyek kebaikannya ini, Baim bekerja sama dengan aktor Giovanni Tobing, yang juga memiliki bisnis katering.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

4. Untuk hari pertama pembukaan, Warung Makan Gratis ini membagikan 100 porsi.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

5. Warung ini buka dari Senin-Sabtu, mulai dari pukul 12.00 WIB hingga habis.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

6. Animo masyarakat sekitar yang cukup tinggi, Baim dan Gio hanya butuh waktu 40 menit untuk membagikan 100 porsi nasi.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

7. Nasi-nasi ini diperuntukkan untuk masyarakat kurang mampu dan membutuhkan. Seperti penjual keliling, kurir, driver ojek online, dan lain-lain.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

8. Tidak ada makan di tempat, pengunjung hanya tinggal mengambil nasi kotaknya dan mengisi data.

Foto: Channel YouTube Baim Paula

9. Jika peminatnya selalu tinggi setiap hari, Baim dan Gio berkomitmen bakal terus menambah jatah porsi nasi hariannya.

Foto: Channel YouTube Baim Paula


TAG : Baim WongGiovanni Yosafat Tobing

Artikel Menarik Lainnya

Komentar