•   May 6
Entertainment

Geisha Klarifikasi Terkait Pernyataan Momo Yang Viral Baru-Baru Ini

( words)

Hal tersebut dikarenakan bahwa timbul pertanyaan secara tiba-tiba kepadanya bahwa dirinya tiba-tiba tidak lagi menjadi vokalis dari band Geisha.

Helo.id - Baru-baru ini Narova Morina Sinaga atau yang kerap disapa dengan panggilan Momo tersebut sedang hangat diperbincangkan dalam media sosial. Hal tersebut dikarenakan bahwa timbul pertanyaan secara tiba-tiba kepadanya bahwa dirinya tiba-tiba tidak lagi menjadi vokalis dari band Geisha.

Hal tersebut terjadi saat ia menjadi bintang tamu dalam Channel Youtube milik Boye William, saat itu Boy William tengah mengunjungi kediamannya yang berada di Kota Malang.

Boy William yang tengah berada di rumah Momo eks voklais Geisha

Momo akhirnya buka suara terkait rasa penasaran Boy William termasuk masyarakat yang menanyakan perihal hengkangnya Momo dari Geisha. Momo mengaku bahwa dirinya sama sekali tidak diberitahu perihal pengganti vokalis dari Geisha.

"Sebenarnya kalau ditanya kenapa sih bukan kamu lagi vokalisnya, aku juga bingung. Ya kalau ditanya persisnya aku juga bingung banget," jawab Momo saat ditanyai oleh Boy William.

"Aku tuh nggak dikasih tahu kalau mereka tiba-tiba sudah punya penggantinya. Beneran aku tuh bingung banget," sambung Momo lagi.

Karena penasaran dengan pernyataan Momo tersebut, Boy William akhirnya memberikan pertanyaan kepada Momo perihal klarifikasi dari pihak rekan-rekannya di Geisha pada saat itu.

"Anak-anak Geisha nggak ada yang chat kamu atau gimana bilang Mo kita udah nggak bisa jalan bareng lagi atau gimana?" tanya Boy William.

"Nggak ada, nggak ada sama sekali yang kasih tahu aku dengan hal itu," tutur Momo lagi.
Bahkan Momo mengatakan bahwa dirinya mengetahui bahwa band nya tersebut telah memiliki pengganti adalah saat Geisha mengumumkan vokalis baru mereka melalui instagram.

"Aku tuh baru tahu kalau pas mereka launching ya tahunya dari Instagram," jelas Momo lagi. "Ya mungkin kalau aku punya kesalahan bisa diomongin sih ya, karena aku memang nggak tahu. Mereka tidak memberitahu," jelas Momo.

Bahkan Momo juga mengucapkan permintaan maaf kepada rekan-rekannya tersebut jika dia memilki kesalahan. Momo juga mengatakan bahwa sebaiknya jika memang dirinya memilki kesalahan, tidak ada salahnya untuk mereka untuk memberitahunya.

“Ya mungkin kalau aku punya kesalahan bisa diomongin sih ya, karena aku memang nggak tahu. Mereka tidak memberitahu,” terang Momo.

Boy William juga menanyakan kepada Momo, apakah dirinya merindukan rekan-rekannya dalam band Geisha. Sontak Momo langsung menjawab bahwa dirinya rindu dengan rekan-rekannya. Dan juga merindukan suasana panggung.

"Kangen dong, kangen banget malahan. Mereka itu lucu dan banyol. Ya selama jalan bareng ya mereka hari-hari gitu. Kangen panggung juga, kangen keramaian," tutur Momo lagi.

Walaupun begitu, Momo mengaku tidak masalah sama sekali. Bahkan ia mengaku bahwa hidupnya kini telah bahagia.

"Tapi nggak apa-apa, I am ok, I am happy," tutup Momo.

Setelah ramai dibicarakan ungkapan Momo. Kini pihak manajer Geisha, Ofis mulai angkat bicara untuk menanggapi pernyataan Momo yang baru-baru ini memang tengah hangat dibicarakan oleh publik.

Ofis berkata bahwa pihaknya telah memberitahukan lebih dulu perihal terpilihnya Regina sebagai voklais dari Geisha. Ofis juga mengatakan bahwa Momo tidk pernah dikeluarkan oleh Geisha.

Ofis juga mengatakan bahwa Regina memang menduduki sebagai voklais baru Geisha saat ini, namun bukan berarti dirinya dikeluarkan begitu saja dari band Geisha.

“Coba tanya siapa yang kasih tau Momo ada vokalis baru? Kan seharusnya masalah itu sudah selesai, sudah ada press conference nya juga. Kami juga tidak pernah mengeluarkan Momo, kami sudah bilang kalau Momo tidak tergantikan. Kok ada lagi sekarang, kami juga bingung karena seharusnya sudah selesai,” ungkap Ofis.

Bahkan menurut Ofis saat Regina masuk ke Geisha, Momo telah memberikan restunya. Bahkan pada saat itu Momo juga mengaku mendukung band tersebut untuk melanjutkan karirnya.
“Intinya kami saling support lah, Momo sudah dengan keluarganya, biarkan Geisha tetap berjalan bersama,”

“Kalau nggak salah Momo juga kasih support kok waktu Regina diperkenalkan pertama kali melalui voice note. Kami juga sudah pernah main ke rumah Momo rama-ramai, ada Regina juga,” sambung Ofis selaku manajer dari Geisha.

Kala itu Geishaa kembali memperkenalkan Regina Poetiray sebagai vokalis baru pada Juli 2018 bersamaan dengan diluncurkannya single Kering Air Mataku. Dan mengatakan bahwa Regina bukanlah pengganti dari Momo.

“Posisinya tidak menggantikan Momo. Regina melengkapi Geisha saat ini. Jadi tidak ada yang harus dikeluarkan dan mengeluarkan,” kata Roby.

Dan pada saat itu ketika ditanya mengenai respon Momo terkait bergabungnya Regina dalam band. Roby mengatakan bahwa Momo memberikan restunya terhadap band.

“Doa dan restu Momo tetap bersama kami. Bahkan waktu itu sebelum kami manggung, kami minta do’a dan supportnya, dia bilang, ‘Oh ayo semangat, semangat. Akhirnya keluar juga ya single nya’, ungkap Roby.

“Kayaknya agak sedikit kurang tepat kalau harus mengeluarkan salah satu anggota keluarga lalu menggantinya dengan yang lain. Kenyataannya hari ini Momo masih bersama kami, kami melanjutkan Geisha,” lanjut Roby kala itu.


TAG : MomoGeishaBoy WilliamViralNarova Morina SinagaKlarifikasiRegina Poetiray

Artikel Menarik Lainnya

Komentar