•   May 12
Viral

Kronologis Meninggalnya Bocah Manusia Silver yang Terlindas Truk, Ibunya Menangis Histeris

( words)

Kronologis kejadian tragis ini bermula ketika korban Jonatan hendak menghentikan truk yang melintas untuk menumpang.

Helo.id - Peristiwa naas terjadi di Medan. Seorang bocah berusia 10 tahun tewas terlindas truk kontainer di Jalan Amal, Medan Sunggal pada hari Senin, 1 September 2020 malam. Sang ibu yang mengetahui keadaannya begitu memilukan, setelah melihat kondisi anaknya yang masih berusia 10 tahun tersebut. Sang ibunda kaget, lantaran putranya tewas dalam kondisi yang tragis.

Kanit lantas Polsek Sunggal, Iptu Idem Sitepu menjelaskan bahwa korban tersebut bernama Jonatan Sigalingging. Korban yang masih berusia 10 tahun tersebut tinggal di Jalan Parsoruan Nauli Km 10,5 Desa Mulirejo, Deliserdang.

Iptu Idem Sitepu menjelaskan kronologis kejadian tragis ini bermula ketika korban Jonatan hendak menghentikan truk yang melintas untuk menumpang. Namun ternyata sang pengemudi truk tidak melihat jika korban tersebut tengah berusaha menghentikan truk yang dikemudikannya. 

Dijelaskan juga oleh Iptu Idem Sitepu bahwa sopir truk tersebut diduga terkejut dengan korban Jonatan yang sebenarnya dia tidak ketahui keberadaannya. Saat kejadian posisi truk bergerak dari arah Pinang Baris menuju Ringroad Medan. Korban Jonatan Sigalingging sempat dibawa ke rumah sakit, namun takdir berkata lain nyawa korban tidak dapat terselamatkan. Dan hingga akhirnya dibawa ke rumah duka.

Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi menjelaskan kondisi korban Jonatan, kondisi yang terbilang sangat mengerikan. Karena menurut ceritanya kepala anak laki-laki yang berusia 10 tahun tersebut hancur tak berbentuk karena dilindas oleh truk tersebut.

Kanitlantas Polsek Sunggal, Iptu Idem Sitepu menjelaskan pengemudi Truk Fusso No Pol BH 8404 WI yang menabrak korban Jonatan saat ini melarikan diri. Dan masih dalam pencarian polisi.

Menurut keterangan saksi yang ada di TKP sebelum terjadinya kecelakaan maut yang menewaskan anak berusia 10 tahun itu, truk datang dari arah barat (Pinang Baris) hendak menuju ke arah timur (Ring Road). Dan Jonatan bersama rekannya datang dari arah timur (Ring Road) hendak menuju (Pinang baris).

Iptu Idem Sitepu juga menambahkan, bahwa barang bukti yang berupa satu unit mobil Mitsubishi Dump truck Fusso No Pol BH 8404 WI telah diamankan oleh kepolisian.

Setelah kejadian kecelakaan maut tersebut, lokasi kejadian mulai dipenuhi oleh warga yang ingin menyaksikan tragedi kecelakaan tersebut, banyak warga yang ingin melihat kondisi terakhir bocah yang bekerja di jalanan sebagai manusia silver itu. Sang ibu tampak tak sanggup menahan tangis air mata setelah melihat kondisi terakhir sang putra yang sudah terbujur kaku. Warga yang berada dilokasi kejadian yang ikut menyaksikan peristiwa tersebut turut merakan kesedihan yang dirasakan ibu korban yang bernama Jonatan Sigalingging tersebut.

Miris memang ketika menyaksikan hal tersebut, bagaimana tidak bocah laki-laki yang berusia 10 tahun yang seharusnya masih merasakan bermain, tertawa bahagia bersama teman-temannya harus bekerja keras membanting tulang untuk membantu perekonomian keluarga, namun berakhir dengan tewas secara mengenaskan lantaran ditabrak oleh truk yang hendak ia tumpanginya.

Untuk informasi manusia silver adalah istilah yang diberikan kepada orang-orang yang melumuri tubuhnya dengan cat warna silver, untuk mencari nafkah. Profesi manusia silver ini mulai marak dijalani ketika pandemi corona mulai masuk ke Indonesia.

TAG : ViralKecelakaan

Artikel Menarik Lainnya

Komentar