•   March 29
Entertainment

Masalahnya Tak Kunjung Usai, Jessica Iskandar : Tertawa Diatas Penderitaan Sendiri

( words)

Kasus Jessica Iskandar hingga kini masih terus berlanjut. Ia menunggu kejelasan atas kasusnya yang sudah dilaporkan kepada pihak yang berwajib.

Helo.id -
Kasus Jessica Iskandar hingga kini masih terus berlanjut. Ia menunggu kejelasan atas kasusnya yang sudah dilaporkan kepada pihak yang berwajib.

Dalam postingan di Instagram miliknya, Jessica Iskandar terlihat tertawa di atas penderitaannya sendiri.

"Tertawa diatas penderitaan diri sendiri. #sabar #ikhlas #kuat #berdoa Cara paling ampuh mengurangi stress," ungkap Jessica Iskandar dalam Instagram miliknya.

Postingan tersebut mendapatkan tanggapan dari warganet, mereka memberikan do’a agar masalah Jessica Iskandar cepat selesai.

"Lebih baik begitu kak #inijedar Dri pd tertwa di atas penderitaan orang," kata akun terd****.

"Semoga kasusnya cepat selesai .Tuhan turut campur tangan,dalam setiap perkara," jelas akun ur****.

"Filipi 4:13: segala perkara dapat ku tanggung di dalam dia yg memberi kekuatan kepadaku.... Tenang kak ada Tuhan Yesus... Kebenaran pasti terungkap," imbuh akun pryt****.

"Sll baca Firman Tuhan dear sbg sumber kekuatan kelegaan n pemulihan, berserah sm Tuhan, Dia yg akan bertindak GBU," beber akun yrt***.

Disomasi Steven, Jessica Iskandar Bingung

Jessica Iskandar mendapatkan somasi dari Steven oknum yang diduga telah melakukan penipuan bisnis. Hal tersebut masih berkaitan dengan kasus hilangnya 11 mobil milik sang artis.

Terkait dengan hal tersebut, artis yang kerap dipanggil Jedar itu justru heran dengan somasi yang datang padanya. Ia menganggap dirinya saat ini adalah korban, namun justru mendapatkan somasi dari terduga pelaku.

Pengacara Jessica Iskandar menerangkan, kliennya dituduh melakukan pencemaran nama baik. Namun melalui somasi ini pula ia mempertanyakan bagian mana dari ucapan sang artis yang menyalahi Undang Undang.

"Pencemaran nama baik harus memenuhi unsur-unsur harus jelas," kata pengacara Jessica Iskandar

"Sedangkan dalam SKB dijelaskan, ketika dia hanya menceritakan yang berupa penilaian, pendapat, hasil evaluasi itu bukan masuk ranah Pasal 27 ayat 3 UU ITE. Jangan asal-asal," lanjutnya.

jedar dan vincent

Diketahui, somasi tersebut datang kepada Jessica Iskandar pada 5 Agustus 2022 lalu. Pada saat itu, Jedar tidak sama sekali mengerti maksud dirinya disomasi oleh Steven.

Meski demikian, Jedar tidak mau ambil pusing. Ia hanya ingin fokus dengan laporannya di kepolisian terkait dengan aksi Steven yang melenyapkan 11 mobil miliknya.

Suami jessica Iskandar, Vincent Verhaag pun angkat bicara. Ia mengaku telah menyerahkan kasus tersebut pada kuasa hukum dan juga pihak kepolisian.

"Kami serahkan ke polisi untuk diselidiki dan mencari tahu mobilnya ada di mana," tutur Vincent Verhaag.

Akui Trauma

Jessica Iskandar belum lama ini mengungkapkan isi hatinya terkait dengan kasus hukum yang kini sedang ia hadapi. Ia mengaku merasakan dampak yang begiru besar atas kasus penipuan yang menimpanya.

"Sekarang ini dampaknya besar banget sih, buat diriku sendiri aja aku gak gila udah bagus."

"Aku berusaha untuk sesehat dan senormal mungkin untuk jalanin hari-hari aku," kata Jessica Iskandar

Ia mengaku ingin fokus dengan sang anak, namun kini  fokusnya harus terbagi.

"Aku udah capek gitu, maunya fokus sama anak, cuman dapat musibah jadi mau gak mau harus bolak-balik Jakarta-Bali."

"Meeting dengan pegacara, ke kantor polisi, itu udah capek," jelas Jessica Iskandar.

kolase foto jedar dan vincent

Rupanya Jessica Iskandar mengasuh anaknya seorang diri, ia baru dibantu oleh pengasuh dalam beberapa waktu lalu.

"Baru tiga hari ini ada bantuan dari pengasuh, sebelumnya sendiri," ujas Jessica Iskandar.
Jessica Iskandar mengungkapkan dapat dukungan penuh dari sang suami, Vincent Verhaag.

"Suami aku tuh udah bener-bener ngabisin waktunya buat menolong aku gitu, menghadapi situasi ini," ucap Jessica Iskandar.

Ibu dua anak tersebut mengatakan dirinya sudah ikhlas dengan musibah yang kini sedang ia hadapi.

"Aku ikhlas dengan musibah ini, aku serahkan sama Tuhan."

"Tapi aku harus kuat, jadi aku nggak mau berlarut-larut, aku mau fokus sama anak-anak aku, keluargaku," kata Jessica Iskandar.

Semua bukti-bukti telah Jessica Iskandar kepada kuasa hukumnya. Ia pun berharap agar kuasa hukumnya bisa membantu proses hukum atas kasus penipuan tersebut.

"Aku udah serahin semua bukti-bukti, udah jelas, terus juga kuasa hukum juga sudah paham apa yang aku alami, kehilangan dan kerugian apa saja yang aku alami."

"Mudah-mudahan tim kuasa hukum bisa membantu mendampingi aku untuk bisa mengembalikan hak aku."

"Aku sih optimis pasti kepolisian bisa bergerak cepat, jangan sampai bebas aja melakukan hal-hal yang merugikan orang lain kan gitu, jangan sampai juga nanti ada korban-korban selanjutnya gitu," kata Jessica Iskandar.

Wanita yang akrab disapa Jedar tersebut mengaku trauma, kedepannya ia akan menjalankan bisnis sendiri tanpa melibatkan orang lain.

TAG : Jessica IskandarJedarVincent VerhaagSteven

Artikel Menarik Lainnya

Komentar