•   April 17
Entertainment

Selesai Jalani Rehabilitasi, Ardhito Pramono : Maafkan Kesalahan Saya

( words)

Ardhito Pramono menyampaikan pesan bahwa ia telah bebas dari masa rehabilitasi.

Helo.id - Musisi Ardhito Pramono kini telah bebas dari rehabilitasi. Seperti yang diketahui, Ardhito Pramono telah diamankan oleh pihak kepolisian pada 12 Januari 2022, lalu. Ia terbukti menggunakan ganja dan pil Alprazolam da menjalani rehabilitasi di RSKO Jakarta Timur.

Terlihat dalam akun Instagramnya, Ardhito Pramono menyampaikan pesan bahwa ia telah bebas dari masa rehabilitasi.

Ia meminta izin kepada para penggemarnya untuk kembali aktif di dunia hiburan Tanah Air.

"Halo teman-teman, izinkan saya untuk kembali," tulis Ardhito.

Ardhito Pramono juga meminta maaf karena telah membuat para penggemar kecewa. Ia juga telah menanggung konsekuensinya.

"Maafkan kesalahan saya yang lalu. Mungkin sebagian banyak dari teman teman kecewa, melihat berita yang ada di awal tahun 2022 ini,"

"Namun, saya sendiri sudah menjalani konsekuensi dari hal buruk yang saya lakukan," tulis Ardhito.

unggahan ardhito

Sementara itu, ia menjelaskan bahwa dirinya telah menjalani rehabilitasi sesuai dengan keputusan dari BNN.

"Saya sudah menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat Jakarta Timur selama 6 bulan sesuai dengan hasil asesmen dari Badan Narkotika Nasional DKI Jakarta," tulis Ardhito.

Di akhir kata-katanya, ia kembali mengucapkan permohonan maaf. Ia telah siap kembali ke dunia hiburan untuk menghibur para penggemarnya.

"Sekali lagi, saya meminta maaf yang sebesar besarnya jika saya mengecewakan teman teman. Izinkan-lah saya kembali berkarya, kembali berjalan untuk menghibur teman teman semua," tulis Ardhito.

Dalam unggahannya tersebut, Ardhito Pramono langsung mendapatkan banyak komentar dari rekan-rekan artis.

Mereka memberikan komentari positif sebagai tanda dukungan untuk Ardhito Pramono.

"WELKAMBEK ANIKI," tulis @tristanjulianos.

"Welcome back brother!," tulis @arsywidianto.

"Horeeee..welcome back Tooo!!!," tulis @rendypandugo.

Kasus Hukum Telah Berlaku

Kasus narkoba yang menyandung aktor dan musisi Ardhito Pramono hingga kini masih terus berlanjut. Ia dikabarkan akan menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Meski tengah menjalani rehabilitasi. Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Moh Taufik menjelaskan bahwa proses hukum Ardhito Pramono tetap berjalan.

"Proses hukum AP sementara juga masih kelengkapan berkas-berkas nanti akan disampaikan lebih lanjut,” kata Moh Taufik

Ardhito Pramono telah diserahkan ke RSKO untuk menjalani rehabilitasi usai pengajuan proses assesmennya diterima oleh pihak penyidik Polres Metro Jakarta Barat.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bagian Humas Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Bayu Koli Nugroho.

"Benar RSKO sudah menerima AP (Ardhito Pramono) untuk menjalani rehabilitasi sesuai dari assesmen. Pasien sendiri nanti untuk selanjutnya akan dilakukan asesmen di RSKO," kata Bayu.

Bayu menambahkan, setela diserahkan ke RSKO, musisi sekaligus aktor tersebut akan menjalani tes PCR terlebih dahulu dan melakukan isolasi selama dua pekan.

Selam dua pekan tersebut, Ardhito akan ditempatkan di ruangan khusus untuk menjalani isolasi mandiri.

"Jika hasilnya negatif, baru setelah itu AP akan menjalani proses detoksifikasi," ucapnya.

Bayu juga menjelaskan terkait aturan yang ada di dalam RSKO, Ardhito Pramono yang diketahui akan menjalani rehabilitasi rawat inap nantinya akan menjalani proses penyembuhan selama tiga bulan.

"Jadi dari tiga bulan itu kita akan report, kita akan bersurat kepada penyidik intinya gitu. Kita akan menjelaskan kondisi pasien seperti apa," jelasnya.

"Nanti kalau dari penyidik punya pertimbangan bahwa 'oh saya minta dia tetap dilanjutkan sampai nanti proses hukum berjalan' ya silahkan," sambungnya.

Kabag RSKO tersebut pun meminta do’a kepada masyarakat agar Ardhito Pramaono bisa menjalani masa rehabilitasi dengan baik dan bisa sembuh.

"Mohon doanya teman-teman semua pasien AP ini bisa menjalani rehabilitasi di RSKO dengan baik dan lancar lah," ujar Bayu Koli Nugroho.


TAG : Ardhito PramonoArtis Tersandung Kasus Narkoba

Artikel Menarik Lainnya

Komentar