•   April 20
Entertainment

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Sudah Bersih dari Narkoba, Kuasa Hukum : Tujuannya Untuk Kembali Sehat

( words)

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode ceritakan soal rehabilitasi yang dijalani oleh kliennya.

Helo.id - Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode ceritakan soal rehabilitasi yang dijalani oleh kliennya.

Selama delapan bulan jalani rehabilitasi, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie diketahui banyak yang telah melakukan kegiatan yang berhubungan dengan jasmani dan rohani.

Wa Ode kemudian menuturkan selama berada di Fan Campus, pasangan suami istri tersebut sangat semangat untuk sembuh dari ketergantungan akan narkotika.

"Mengikuti program di fan campus selama ini. Sebagaimana teman-teman sudah update juga, ada kegiatan keagamaan, olahraga, beliau ini sangat antusias saat menjalani program fan campus," tutur Wa Ode

"Karena tujuannya untuk kembali sehat, fisik, rohani dan bisa kembali ke masyarakat," ujarnya.

nia dan aldi

Wa Ode kemudian memastikan bahwa pasangan suami istri tersebut sudah benar-benar menjalankan program rehabilitasi hingga selesai di akhir Maret.

"Sudah selesai, programnya itu sampai di Maret kemarin, jadi sudah selesai," ucap Wa Ode.

Bahkan, sejak bulan Desember 2021 lalu, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie dikatakan sudah sembuh dan juga bersih dari pengaruh narkotika.

"Ketika di Desember sudah dinyatakan oleh ahli, sudah ada keterangan ahli bahwa mereka sudah betul-betul sembuh dan siap kembali ke masyarakat. Itu ada tertulisnya bahkan," terangnya.

Diketahui Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie resmi keluar dari pusat rehabilitasi narkotika, Fan Campus pada 29 Maret 2022 lalu.

Dituntut 12 Bulan Rehabilitasi

Sebelumnya terkait dengan kasus tersebut, oleh Jaksa Penuntut Umum, keduanya dituntut satu tahun atau 12 bulan rehabilitasi.

"Kami menuntut supaya majelis hakim memutuskan terdakwa Zein Vivanto, Ardie Bakrie dan Nia Ramadhani terbukti secara sah melakukan penyalahgunaan narkoba," ujar JPU

Sang artis diminta untuk menjalani masa hukuman rehabilitasi tersebut di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

Diketahui selama ini, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie diketahui menjalani rehabilitasi di kawasan Bogor, Jawa Barat.

"Kedua kepada terdakwa harus menjalani rehabilitasi 12 bulan di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur," lanjutnya.

Usai pembacaan tuntutan tersebut, Nia Ramadhani menangis, ia keberatan akan tuntutan tersebut. Ia berharap mendapatkan putusan yang lebih ringan dari tuntutan.

Nia Ramadhani pun menilai bahwa tuntutan dari JPU tidak sesuai dengan hasis asesmen yang telah direkomendasikan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN).

"Ya walaupun kami sangat kaget dengan tuntutannya, kami minggu depan minta diberi keringanan karena harusnya terbantahkan dengan hasil asesmen terpadu dari BNN bahwa kami dituntut 3 bulan rehabilitasi," ujar Nia Ramadhani

Nia Ramadhani berharap majelis hakim menegakkan keadilan. Ia merasa tidak pantas dapat hukuman setahun rehabilitasi.

"Tapi barusan tuntutannya tiba-tiba 12 bulan. Saya nggak tahu atas dasar apa. Mudah-mudahan kami bisa diperlakukan sama seperti yang lainnya juga dan kami mendapatkan keadilan juga di sini dan tidak dipersusah," sambungnya.

nia jalani persidangan

Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie, keberatan dengan tuntutan dari jaksa, yakni 12 bulan rehabilitasi di RSKO Cibubur, terkait dengan kasus narkoba yang menyandug keduanya bersama dengan sopirnya.

Oleh karena itu, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menyampaikan pledoi dalam lanjutan sidang di pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Kamis (30/12/2021).

Mereka berharap Majelis Hakim mempertimbangkan keringanan hukuman terhadap mereka. Dalam pledoinya, sang artis mengaku sudah sembuh memetik pelajaran berharga dari kasus yang menjeratnya dengan suami dan juga sang sopir.

"Saya berharap diberi keringanan atas putusan yang diberikan kepada kami. Kami memohon Yang Mulia mempertimbangkan lama rehabilitasi yang sudah kami jalankan selama kurang lebih 5 bulan, di mana saya pribadi mendapat banyak pelajaran untuk hidup lebih sehat," kata Nia Ramadhani dalam nota pembelaannya.

"Saya juga berharap Yang Mulia mempertimbangkan hasil dari pemeriksaan psikiater yang menyatakan saya sudah pulih dan bisa kembali ke masyarakat, ditambah hasil rekomendasi dari TAT yang merekomendasikan kami menjalani rehabilitasi selama 3 bulan," lanjutnya.

Nia Ramadhani juga mengaku mendapatkan banyak pelajaran dalam mengelola emosi selama menjalani masa rehabilitasi.

"Saya pribadi mendapat banyak pelajaran untuk hidup lebih sehat dengan melakukan komunikasi dengan baik, mengelola emosi saya dengan cara yang sehat dan juga pelajaran religi yang saya petik, saya lebih berserah kepada Allah," tutur Nia.

Wanita tiga anak tersebut juga percaya, ada pelajaran penting yang bisa ia petik dari kasusnya saat ini.

"Saya yakin, di balik kejadian ini Allah mempunyai rencana yang indah untuk saya, dan bahkan di saat ini saya merasakan kasihnya yang luar biasa," ucap Nia.

TAG : Nia RamadhaniArdi BakrieKasus Narkoba

Artikel Menarik Lainnya

Komentar