•   April 19
Entertainment

Fico Fachriza Jalani Rehabilitasi, Pastikan Proses Hukum Akan Terus Berlanjut

( words)

Fico Fachriza jalani rehabilitasi terkait dengan kasus narkoba.

Helo.id - Kasus narkoba Fico Fachriza hingga kini masih terus berlanjut. Sang komika dikabarkan telah mengajukan rehabilitasi. Sebab, hasil assesmennya telah keluar.

Fico Fachriza direkomendasikan untuk menjalani rehabilitasi di panti rehabilitasi Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur.

"Direhabilitasi," ujar Direktur Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Mukti Juharsa

Disampaikan oleh Tim Asesmen Terpadu (TAT), Fico Fachriza harus menjalani rehablitasi selama 6 bulan. Sedangkan proses hukum, polisi masih melakukan pemeriksaan hingga saat ini.

"Hasil TAT 6 bulan," kata Mukti Juharsa.

"Sementara masih lidik ya. Nanti kita lihat perkembangannya," tukas Mukti Juharsa.

Ge Pamungkas Tanggapi Kabar Penangkapan Fico Fachriza

Penangkapan Fico Fachriza atas kasus narkoba memang cukup menarik perhatian publik. Meski diketahui bukan kali ini saja sang komika mengonsumsi narkoba.

Empat tahun yang lalu, adik komika Rispo tersebut mengaku bahwa dirinya mengonsumsi narkoba. Hal tersebut juga diketahui oleh teman-temannya, termasuk Ge Pamungkas.

Akan tetapi terkait dengan penggunaan narkoba Fico Fachriza kali ini hingga membuat sang komika tertangkap, Ge Pamungkas sama sekali tidak mengetahuinya.

"Iya makanya kaget, kan dia sebelumnya pernah (pakai narkoba) emang, dan sering dia omongin di stand upnya, itu beneran," kata Ge Pamungkas

Untuk penggunaan narkoba yang pertama kali, Fico Fachriza memang sudah mengakui dalam video yang ia unggah dalam channel Youtube pribadinya. Bahkan ia rela mengeluarkan uang hingga miliaran rupiah.

"Masuk YouTube dia juga, dia bilang, 'Gue dulu pernah ngelakuin gini ini loh, gue pernah loh keluar Rp 1,7 M hanya untuk narkoba,' gitu," ujar Ge Pamungkas.

"Terus ada yang nanya, 'Kenapa bang kok lu ngaku?' Dan jawaban dia, 'Ya, iya, supaya kalian tuh belajar dari gue,' seperti itu," katanya lagi.

Saat ini, penangkapan Fico Fachriza sangat disayangkan oleh Ge Pamungkas. Ia pun berharap agar rekannya tersebut bisa kembali sehat tanpa mengonsumsi narkoba seperti sarannya kepada orang lain.

"Di YouTube juga dia ngomong gitu, 'Iya makanya jangan narkoba jangan narkoba,' gitu sih. Ya semoga mendapat yang terbaik," kata Ge Pamungkas.

Kronologi Penangkapan

Kabar mengejutkan kembali datang dari dunia hiburan Tanah Air. Seorang publik figur berinisal FF alias Fico Fachriza diamankan oleh pihak kepolisian dalam kasus narkoba.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan pun mengungkapkan kronologi penangkapan dari artis yang mengawali karir melawaknya melalui Stand Comedy Indonesia tersebut.

Kombes Pol E Zulpan menerangkan bahwa Subdit 3 Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya telah menerima sebuah informasi. Di mana terdapat dugaan adanya penyalahgunaan narkorika jenis tembakau sintetis.

"Pengungkapan ini dilakukan oleh Subdit 3 Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya."

"Berawal dari informasi yang kita terima, terkait dugaan penggunaan narkotika," kata Endra.

Setelah dilakukan pendalaman, pihak kepolisian pun langsung melakukan penggeledahan di rumah Fico Fachriza.

"Kemudian didalami oleh penyidik Subdit 3 Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya," terang Endra.

"Berdasarkan informasi yang akurat, dilakukan penggeledahan di rumah yang bersangkutan."

"Kita amankan dan sudah ditetapkan sebagai tersangka terkait dengan penyalahgunaan narkotika."

"Merupakan publik figur, terutama berkecimpung di bidang Stand Up Comedy," tambahnya.

Fico Fachriza telah diamankan oleh pihak kepolisian karena kasus penyalahgunaan narkoba.ia ditangkap di kediamannya pada Kamis (13/1/2022) sore.

"Hari Kamis tanggal 13 Januari tahun 2022 pukul 18.15 WIB, Fico ditangkap di rumah tempat tinggalnya di Jalan Istiqomah, Pancoran Mas, kota Depok," kata polisi.

Dalam rilis kasus narkoba Fico Fachriza,  Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes E Zulpan mengungkapkan barang bukti apa saja yang telah diamankan pada saat penangkapan.

"Barang bukti yang diamankan, satu bungkus rokok Jazy Bold, dengan berat 1,45 gram tembakau sintetis," ungkapnya

TAG : Fico FachrizaArtis Tersandung Kasus Narkoba

Artikel Menarik Lainnya

Komentar