•   April 20
Entertainment

Minta Maaf Jika Dianggap Menghambat Karir Personel Warkopi, Indro Warkop DKI : Tapi Ini Sudah Terjadi dan Sudah Ada Payung Hukumnya

( words)

Indro Warkop DKI sampaikan permintaan maaf jika dirinya dianggap teah menghambat karir personel Warkopi.

Helo.id - Perseteruan yang terjadi antara Warkopi dan Warkop DKI hingga kini masih belum usai.

Indro Warkop DKI sebelumnya sempat meminta maaf jika masalah yang terjadi pada Warkop DKI dan Warkopi dianggap menghambat karir Alfin, Alfred dan Sepriadi.

Sebagai senior di dunia komedian yang sudah menganggap ketiga sebagai anak, Indro Warkop sempat sedih karena adanya masalah yang terjadi.

Bukan keinginannya untuk bermasalah dalam urusan nama Waarkop DKI. Namun ia sudah terlanjr mendaftarkan brand dan merek tersebut ke HAKI yang kini sudah dipegang oleh Lembaga Warkop DKI.

"Kalau saya salah sudah mendaftarkan HAKI ini sehingga menghambat karir kalian saya minta maaf," ujar Indro Warkop

"Kasarnya kalau saya tahu akan ada orang-orang seperti kalian yang ingin berkarya seperti ini saya gak akan daftarkan HAKI," ucapnya.

Akan tetapi ia sudah terlanjur mendaftaran nama Warkop DKI ke Dirjen HAKI, Indro semakin sedih karena Alfin, Alfred dan Sepriadi bisa dijerat hukum jika tidak segera menghilangkana Warkopi.

"Tapi ini sudah terjadi dan sudah ada payung hukumnya. Aku mau anak-anak tetap sejahtera dengan usaha orangtuanya," ungkap Indro.

"Ini kan sudah didaftarkan ke HAKI untuk anak-anak kami agar bisa menikmati jerih payah bapak-bapaknya," ujarnya.

Warkopi diminta untuk mengganti nama mereka karena secara jelas memiliki kesamaan dengan Warkop DKI yang izin resminya dipegang oleh Lembaga Warkop DKI.

Indro bahkan juga meminta agar tiga personil Warkopi untuk tampil dengan jati diri mereka sendiri agr bisa lebih sukses dari Warkop DKI.

Luruskan Tentang Kemunculan Grup Sketsa Lawak Warkopi

Komedian senior Indonesia, Indro Warkop DKI, belum lama ini mengungkapkan sejumlah hal yang perlu ia luruskan terkait dengan kemunculan grup lawak Sketsa Warkopi.

Berbincang dengan Deddy Corbuzier, Indro Warkop mengatakan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan soal dengan kemiripan mereka.

"Harus diketahui, yang aku daftarkan itu brand. Bukan mirip. Aku ga pernah mempersoalkan tentang kemiripan pak," katanya.

"Gua juga tahu Tuhan yang kasih ya 'kan. Jangan-jangan gua juga mirip orang lain sebelum gua," sambung Indro Warkop.

Indro menegaskan bahwa dirinya hanya ingin jelaskan bahwa nama Warkop DKI yang sudah dipantenkan secara hukum lewat lembaga Hak Kekayaan Atas Intelektual (HAKI).

Atas dasar itulah, Indro merasa hal ini harus diperjuangkan mengingat sejak tahun 2004 hak kekayaan intelektual yang berkaitan dengan Warkop DKI telah menjadi ladang penghidupan bagi anak-anak Dono, Kasino, Indro.

Meski demikian, Indro juga merasa kasihan dengan masa depan tiga pemuda yang disebut mirip dengan personel Warkop DKI dan manajemennya yang bisa terancam di masa yang akan datang.

"Dijren HAKI (Hak Kekayaan Atas Intelektual) sempat ngomong kalau tindakan mereka itu salah," katanya.

"Yang gua kaget terus terang nih ya, makannya sekarang gua lebih milih diem. Ternyata ada efek pidana, gua pikir adanya perdata doang," sambung Indro Warkop menjelaskan dalam podcast Deddy Corbuzier

Indro juga menyatakan dari hasil yang ia baca, seluruh pihak yang terlibat dalam Sketsa Warkopi baik tiga pemuda tersebut dan menajemennya bisa kena hukuman penjara hingga empat tahun lamanya.

"Buat yang lakuin tiga orang itu dan manajemennya. Menurut Dirjen HAKI yang gua baca. Sedih gua, sedih gua bapak Ded. Mereka anak-anak," tuturnya.

Karena hal tersebut, Indro pun mengaku kini akan lebih diam terkait dengan permasalahannya dengan Warkopi.

"Toh kedepannya juga mereka bakal sama anak-anak gua dong. Bukan sama gua lagi. Gua udah lepas mereka, ya udah gua harus konsekuen dong." ujarnya.

TAG : Indro WarkopWarkop DKIWarkopi

Artikel Menarik Lainnya

Komentar