Bersahabat, ini 6 Potret Kompak Amel Carla dan Aaliyah Massaid

Amel dan Aaliyah Massaid bersahabat.
Helo.id - Nama Amel Carla sudah tidak asing lagi di industri hiburan Tanah Air. Ya, pemilik nama asli Amalia Nuril Aqmarina ini merupakan seorang aktris, model, presenter dan penyanyi. Amel pertama kali dikenal ketika memerankan tokoh Carla dalam sinetron komedi berjudul Suami Suami Takut Istri yang tayang di Trans TV pada tahun 2007. Amel juga pernah menjadi pembawa acara dalam Indonesia Kids Choice Awards. Pada tahun 2014, Amel merilis singel pertamanya bersama sang kakak dengan judul Jangan Dulu Cinta-Cinta.
Bicara soal Amel Carla, Amel dan Aaliyah Massaid bersahabat dekat. Meski jarang tersorot, ternyata keduanya sangat akrab. Potretnya kerap diunggah di Instagram masing-masing. Mulai dari swafoto hingga melakukan pemotretan bersama.
Berikut adalah momen kebersamaan kompak Amel Carla dan Aaliyah Massaid.
- Makin Tirus, ini 10 Potret Terbaru Amel Carla
- Sukses Bikin Pangling, ini 10 Potret Terbaru Amel Carla yang Makin Langsing
- Elegan dan Anggun, ini 10 Potret Amel Carla Saat Pakai Kebaya
- Ada Ranty Maria Hingga Tasya Kamila, ini Potret 8 Artis Cilik Tanah Air Dulu dan Sekarang
- Sederet Potret Artis Cilik Tanah Air Dulu dan Sekarang, yang Nomor 7 Bikin Pangling
1. Ini dia potret manis persahabatan artis muda Amel Carla dan Aaliyah Massaid saat lagi nongkrong bareng.
2. Sebagai sahabat, mereka kerap menghabiskan waktu bersama.

3. Amel dan Aaliyah juga kerap bermain golf bersama, gayanya sama-sama kece kan!

4. Keduanya saling dukung dan memberi semangat, tampak pula Salshabilla ikut bergabung bersama mereka.

5. Amel juga pernah mengundang Aaliyah sebagai bintang tamu di kanal YouTube-nya.

6. Pemotretan yang dilakukan keduanya, kompak banget ya.

Komentar